Headlines
Loading...
AMP BERSAMA JOYOSEMOYO COMMUNITY DAN BEKERJASAMA DENGAN POLSEK KENJERAN SURABAYA MEMBAGI MASKER DAN SEMPROTAN DISINVEKTAN DI JALAN SUROMADU

AMP BERSAMA JOYOSEMOYO COMMUNITY DAN BEKERJASAMA DENGAN POLSEK KENJERAN SURABAYA MEMBAGI MASKER DAN SEMPROTAN DISINVEKTAN DI JALAN SUROMADU

SURABAYA, Nuswantoro Pos - Langkah upaya melawan virus corona (Covid 19) kapolsek Kenjeran Kompol Esti Setija Oetami bersama Danramil Kenjeran serta Community  Joyosemoyo dan  Aliansi Masyarakat Perantau (AMP),  kamis (9/4/2020) melakukan pembagian masker dan penyemprotan Disinvektan dan pencuci tangan kemasan botol kecil yang  praktis, ada1500 (seribu lima ratus) masker yang di bagikan ke pada pengendara roda 2 

Pembagian ini dilakukan di jalan raya jembatan Soromadu di mana para pengendara roda 2 yang tidak memakai masker yang hendak menuju pulau Madura di beri masker secara cuma-cuman alias gratis oleh para peduli masyarakat seperti  Aliansi Masyarakat Perantau (AMP) dan Community Joyosemoyo bersama kapolsek Kenjeran dan koramil 

Ungkapan H. Nawedi selaku ketua AMP saat di hadapan awak media mengatakan "bekerjasama dengan community Joyosemoyo, telah mengadakan bakti sosial dengan TNI polri, tokoh masyarakat  untuk membagikan masker gratis kepada masyarakat handtanitaser ke pengendara roda 2 yang arah ke Madura.
Masih dengan ungkapan terima kasih Ketua LSM AMP H. Nawedi kepada jajaran kapolsek Kenjeran yang telah menggelar aspreasi kegiatan kita bersama demi kebaikan bersama dan semangat untuk  membasmi virus Covid 19 sehingga Covid 19 tidak akan menular kemana-mana dan cepat hilang maka dari itu kami sebagai ketua umum Aliansi Masyarakat Perantau sangat berterima kasih kepada TNI  polri  yang telah mendukung. Pungkas Nawari 

Kapolsek Kenjeran Kompol Esti Setija Oetami,  sangat mendukung kegiatan bakti sosial yang telah dilakukan secara bersama dalam melawan Covid 19 dengan cara adanya pembagian masker, saat di wawancarai para awak media ""gimana dengan kegiatan ini bisa menggugah masyarakat yang lain membiasakan memakai masker , "karena itu adalah wajib dan itu masih belum di sadari oleh masyarakat saat di jalan. tutur kapolsek Kenjeran 

Saat awak media Fajar Nusantara news menyakan ke beberapa pengendara roda 2  dengan alasan tidak makai masker,  Ali selaku pengemudi roda 2 menjawab dengan enteng "iya pak belum beli lupa jawab Ali saat di tanyain oleh awak media.

250 liter, untuk penyemprotan Disinvektan oleh community Joyosemoyo kepada seluruh pengendara roda 2 yang melintas ke arah Madura melalui jembatan Suromadu. (Mjb) 

0 Comments: